Tuesday, 19 April 2016
Pengobatan Alternatif
Pengobatan Alternatif Anemia (Kurang Darah)
ALTERNATIF I
Bahannya:
1 buah jeruk nipis
1 genggam daun bayam duri
1 sendok makan madu murni
2 butir telur ayam kampung
Caranya:
Tumbuklah bayam duri, peras dan ambil airnya, kemudian jadikan satu dengan semua bahan lainnya.
Telur ambil kuningnya, dicampur (aduk sampai merata) lalu diminum. Setelah pengobatan beberapa hari berturut-turut (usahakan setiap 2 minggu sekali minum ramuan ini), Insya allah anda sembuh.
ALTERNATIF II
Bahannya:
6 kerat lempuyang sebesar jari tangan
kunyit dan gula jawa secukupnya
Caranya:
Lempuyang dan kunyit dikupas kulitnya, dicuci bersih lalu diparut. Bubuhkan gula jawa dan peras, setelah itu rebus dengan air sebanyak 6 gelas, jika dicicipi kurang manis maka tambahkan gula jawa secukupnya kemudian biarkan sampai mendidih hingga airnya tinggal 2 gelas. Setelah dingin minumlah 1 gelas sewaktu hendak tidur, 1 gelas lagi setelah bangun tidur, Insya allah segera sembuh.
ALTERNATIF III
Bahannya:
daun pepaya muda
daun singkong
daun kacang panjang
daun bayam duri
garam
Caranya:
Bersihkan semua sayuran di atas, potong seperlunya, godok sampai lunak kemudian tiriskan.
Buatlah sambal korek sesuai dengan selera, makan bersama nasi.
ALTERNATIF IV
Bahannya:
Daun bayam sekul segenggam
1 butir telur ayam kampung
Madu
Caranya:
Pipislah daun bayam sekul, peras airnya lalu disaring. Selanjutnya dicampur dengan telur ayam lalu diaduk rata sampai berbuih, kemudian tambahkan madu secukupnya.
ALTENATIF V
Bahannya:
2 genggam daun bayam duri
1 butir telur ayam kampung (kuningnya saja)
Caranya:
Daun bayam duri ditumbuk halus, ditambah 1 gelas air dan diperas lalu disaring.
Telur ayam kampung dimasukan lalu diaduk rata. Lalu minumlah seminggu sekali.
ALTERNATIF VI (khusus untuk balita)
Bahannya:
1 genggam daun bayam duri
1 sendok makan madu murni
Caranya:
daun bayam ditumbuk halus, ambil airnya dan tambahkan madu, dan minum
0 Response to "Pengobatan Alternatif Anemia (Kurang Darah)"
Post a Comment